Rabu, 08 Mei 2013

Minecraft: Part 2 - Diamond Oh Diamond

Di dalam Minecraft, ada 4 buah mode untuk bermain. Yang pertama adalah Survival, dimana kita akan bermain sebagai survivor, kita harus mengerahkan kemampuan Minecraft kita untuk bertahan hidup. Yang kedua adalah Creative, dimana kita tidak perlu repot-repot untuk bertahan hidup, tinggal tekan E di keyboard dan kita akan mendapatkan unlimited recources atau bahan-bahan yang tidak terbatas. Di dalam mode ini, kita tidak perlu khawatir dengan Health Bar dan Hunger Bar. Ngomong-ngomong, apaan tuh Health Bar? Gamer sekalian pasti udah tau. Bar yang menampilkan darah kita yang terdiri dari 10 buah hati berwarna merah. Nah, Hunger Bar tuh adalah bar yang menampilkan tingkat kekenyangan (bahasanya nggak enak banget) atau bisa disebut tingkat energi. Bar ini terdiri dari 10 (gua nggak tau apa namanya, ngasal aja dah) bentuk seperti tulang ayam (-_-).

Lanjut aja, mode yang ketiga adalah Hardcore. Hardcore dan Survival tidaklah jauh berbeda, yang membedakan disini adalah tingkat kesulitan dan world yang kita buat akan terhapus jika kita mati. Terakhir adalah Adventure, dimana kita tidak bisa sembarangan menghancurkan block. Kebanyakan block tidak bisa dihancurkan tanpa menggunakan alat yang tepat. Seperti: pickaxe atau axe.

SEDIKIT WALKTHROUGH

Diamond Oh Diamond

Redstone, Diamond, Lapis Lazuli, Iron, Gold, Emerald (gambar dibawah) adalah mineral block yang dapat kita dapatkan saat kita mining. Mining dalam bahasa Indonesia sama artinya kaya menambang. Jadi, kita bisa menambang (enaknya pake kata mining aja kali ya) di dalam cave atau bawah tanah.

Alat yang digunakan untuk mining biasanya adalah pickaxe dan torch. Pickaxe memang alat yang cocok untuk menambang sedangkan torch atau obor dalam bahasa Indonesia ya buat nerangin jalan. Soalnya kan biasanya gelap tuh. Cara buat Wooden Pickaxe:

 Yang diperlukan:
- 3 buah Planks
- 2 stick





Untuk membuat Stone Pickaxe, ganti Planks dengan Cobblestone. Untuk membuat Iron Pickaxe, ganti Planks dengan Iron Ingot. Untuk membuat Golden Pickaxe, ganti Wooden dengan Gold Ingot dan untuk membuat Diamond Pickaxe, ganti Planks dengan Diamond.

Cara membuat torch:

Yang diperlukan:
- 1 buah Coal atau Charcoal
- 1 buah stick



Langkah-langkah mining:
1. Buatlah Wooden Pickaxe
2. Dapetin 3 Cobblestone dengan cara menghancurkan Stone atau dapatkan Coal
3. Buatlah Stone Pickaxe
4. Dapatkan Iron Block (karena Iron Block hanya bisa dihancurkan oleh Stone Pickaxe)
5. Smelt atau lelehkan Iron Block di dalam furnace untuk mendapatkan Iron ingot
6. Dapatkan Emerald, Redstone, Diamond dan Gold (karena mereka hanya bisa dihancurkan oleh Iron Pickaxe)

Fakta:
1. Emerald adalah bahan mineral yang paling susah dicari
2. Diamond adalah bahan mineral yang paling dicari
3. Diamond biasa ditemukan di paling dasar world
4. Iron adalah bahan mineral yang paling gampang dicari
5. Gold biasa digunakan untuk membuat Powered Rail
(gambar dibawah), tak jarang digunakan untuk membuat armor.

Furnace:
Yang diperlukan:
- 8 buah Cobblestone






Iron Ore:
4 Ore yang ada warna seperti warna krem itu adalah Iron Ore. 2 disampingnya adalah torch. Dan block berwarna abu-abu disekelilingnya adalah Stone yang dihancurkan akan menghasilkan Cobblestone.




Diamond:
Ini adalah proses smelting/pelelehan diamond ore menggunakan furnace. Yang diatas adalah Diamond Ore. Dibawah adalah Coal/Charcoal (karena untuk melelehkan sesuatu, diperlukan Coal/Charcoal) dan yang dikanan adalah Diamond.




Gold:
Ini adalah proses smelting/pelelehan gold ore menggunakan furnace. Yang diatas adalah Gold Ore dan yang dikanan adalah Gold Ingot.





Iron:
Ini adalah proses smelting/pelelehan iron ore menggunakan furnace. Yang diatas adalah Iron Ore dan yang dikanan adalah Iron Ingot.





Lapis Lazuli:
Ini adalah proses smelting/pelelehan lapis lazuli ore menggunakan furnace. Yang diatas adalah Lapis Lazuli Ore dan yang dikanan adalah Lapis Lazuli.




Emerald:
Ini adalah proses smelting/pelelehan emerald ore menggunakan furnace. Yang diatas adalah Emerald Ore dan yang dikanan adalah Emerald.





Redstone:
 Ini adalah proses smelting/pelelehan redstone ore menggunakan furnace. Yang diatas adalah Redstone Ore dan yang dikanan adalah Redstone. Sebenarnya, kita dapat mendapatkan Redstone tanpa harus melelehkan Redstone Orenya. Dengan menghancurkan Redstone Ore, kita akan mendapatkan 4 buah Redstone.



Coal:
Ini adalah Coal Ore. Seperti Redstone Ore, tanpa melelehkannya, kita dapat mendapatkan Coal hanya dengan mengancurkan Coal Ore.








Powered Rail:
Yang diperlukan:
- 6 buah Gold Ingots
- 1 buah stick
- 1 buah Redstone



Bersambung...
-Admin M
*Source: Minecraftwiki.net



16 komentar:

  1. gan saya mau nanya, saya udah nambang emasnya pas dipecahin ga dapet apa apa padahal emasnya udah di ancurin itu kenapa gan ?

    BalasHapus
  2. dimana biasanya daperin iron block

    BalasHapus
    Balasan
    1. kalau mau cepat ya kamu harus temuin villager lalu cari rumah yg ada chest nanti kamu ketemu iron sama iron helmet

      Hapus
  3. dimana mana diamond gak di lelehin

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya sama gk perlu tinggal dipecahin pake iron pickaxe

      Hapus
    2. kalo mau nambang emerald biasa yg banyak dimana?

      Hapus
    3. Diamond bisa dilelehin kalo lu nambangnya pake Silk Touch

      Hapus
  4. Gan ane nemuin batu yg gak bisa diancurin walau udh pake gold pickaxe,gimana cara ngancurinnya ya? Mohon bantuannya,thx :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Itu bedrock, memang gk bisa ancur, sekalipun di TNT tetep gk mempan

      Hapus
  5. Kasih tau saya cara menggunakan redstone

    BalasHapus
  6. Kasih tau saya cara menggunakan redstone

    BalasHapus
  7. Redstone fungsinya kaya kabel listrik versi minecraft

    BalasHapus